• Berita Seputar Indonesia

    Sabtu, 07 Januari 2017

    Ahok Datangi Bantaran Sungai Ciliwung

    Berita Terkini - Ahok Datangi Bantaran Sungai Ciliwung disambut baik oleh warga.

    Calon Gubernur Basuki Tjahaja Purnama (Pak Ahok) disambut dengan baik oleh masyarakat sekitar tanpa ada sedikit pun keributan. Warga Ciliwung juga menyampaikan harapan supaya Masyarakat sekitar ciliwung agar tidak di gusur.

    Banyak juga masyarakat kali Ciliwung yang tidak tahu akan kedatangan Pak Basuki Tjahaja Purnama dan juga banyak warga sekitar yang mengeluh tentang penggusuran warga sekitar sungai Ciliwung.

    Keluhan semua warga yang tinggal di dekat sungai Ciliwung itu pun langsung di respons oleh Ahok dan memberikan beberapa syarat kepada masyarakat, agar tidak membuang sampah ke sungai dan menjaga kebersihan sungai.

    Ahok juga terjun langsung melihat kondisi sungai Ciliwung, dia sangat berharap Ciliwung dapat menjadi tempat wisata alternatif bagi masyarakat sekitar Jakarta.

    Ketika Calon Gubernur itu melihat keadaan kondisi sungai, Ada seseorang warga memberikan isnpirasi kepada Pak Ahok agar pinggiran sungai Ciliwung diberikan Sheet biar tidak terjadi erosi pada bantaran sungai.

    Inilah kata warga kali Ciliwung kepada Pak Basuki.
    ''Pak Ahok kalau bisa bantaran kali diberikan sheet pile agar tidak terjadi longsor. Disini memang pernah terjadi banjir, tapi yang sangat kami takuti longsor bila terjadi curah hujan yang sangat tinggi pak.''

    Namun inspirasi warga Ciliwung ini ditolak Pak Basuki Tjahaja Purnama, karena sulit nya alat berat untuk masuk ke perumahan penduduk Ciliwung.

    '' Waduh... kalau di daerah ini tidak bisa memakai Sheet pile. Dikarenakan alat berat tidak dapat masuk kesini.'' jawab Pak Ahok.

    Pak Ahok juga menegaskan kepada warga walaupun pintu air Manggarai sudah dibuka, tapi sungai Ciliwung saat ini tidak pernah siaga 1. "Coba bapak lihat sekarang, sungai ini tidak pernah lagi siaga 1. Itu maka nya saya membuka pintu air menggarai terus untuk agar tidak terjadi banjir lagi di sekitar bantaran sungai ini.''

    Seorang masyarakat kali Ciliwung meminta mohon kepada pak Basuki agar rumah mereka tidak digusur. Permohonan tersebut di respons dengan baik oleh pak Ahok, bahkan dia berjanji kepada semua masyarakat bantaran sungai.

    "Kami tidak akan menggusur Bapak dan Ibu, asalkan bapak dan ibu tidak membangun rumah di pinggiran sungai. Selain itu, jangan pernah membuang sampah ke saluran pembuangan dan juga harus ada kelengkapan surat yang harus Bapak dan Ibu miliki.'' kata Pak Basuki.

    Selain itu, Ahok juga menegaskan kepada warga, Yang penting Bapak dan Ibu memiliki sertifikat tanah yang sah. Supaya nanti pemerintah dapat mengganti sesuai dengan harga jual akan menormalisasi sungai Ciliwung dan harus memindahkan warga pinggiran sungai.

    Jika Bapak dan Ibu memiliki sertifikat tanah, Bapak dan Ibu akan mendapatkan keuntungan.

    ''Kalau hanya untuk banjir, warga sekitar bantaran sungai dapat menjual tanahnya dan nanti kami beli dengan harga pasar. Agar warga pinggiran sungai dapat pindah ke tempat yang lebih layak. Jika ada oknum menekan dalam pembuatan sertifikat. laporkan terus ke saya.'' ujar Ahok.

    ''Saya ingin warga pinggiran sungai Ciliwung dapat menjaga Ekosistem Sungai ini dan juga menjaga kelestarian sungai ini.'' kata pak Ahok.

    Warga bantaran sungai pun mendengarkan perkataan pak Ahok dan mengikuti semua ucapan nya. Agar terus menjaga sungai Ciliwung dan melestarikan nya.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Fashion

    Beauty

    Travel